25 Januari merupakan Hari Gizi Nasional yang diperingati oleh seluruh Masyarakat Indonesia. Hari Gizi Nasional 2025 bertema “Pilih Makanan Bergizi untuk Keluarga Sehat”. Hari Gizi Nasional diperingati sebagai bentuk pengingat terkait pentingnya gizi bagi kehidupan masyarakat untuk bersama-sama mengatasi masalah gizi yang ada di Indonesia, terutama perkembangan gizi pada anak usia dini.
Gizi yang optimal sangat penting untuk pertumbuhan normal serta perkembangan fisik dan kecerdasan bayi, anak-anak, serta seluruh kelompok umur. Gizi baik membuat berat badan normal atau sehat, tubuh tidak mudah terkena penyakit infeksi, produktivitas kerja meningkat serta terlindung dari penyakit kronis dan kematian dini. Gizi dapat dikatakan seimbang bila adanya keseimbangan antara asupan makanan dan kebutuhan zat gizi. Lalu bagaimana akibat jika balita kekurangan gizi seimbang?
- Gangguan tumbuh kembang
- Berkurangnya tingkat kecerdasan dan prestasi akademik
- Berat badan kurang
- Stunting

Kementerian Kesehatan membuat piramida Gizi Seimbang yang diharapkan mampu memberikan penjelasan terkait makanan dan minuman yang harus dikonsumsi agar seseorang mendapatkan gizi seimbang. Selain itu, beberapa cara agar seseorang mendapatkan gizi seimbang, antara lain:
- Membiasakan makan makanan beraneka ragam
- Terapkan Pola hidup bersih dan sehat
- Pola hidup aktif dan olahraga
- Pantau tumbuh kembang anak di posyandu
Gizi seimbang sangat diperlukan bagi manusia, terutama pada masa pertumbuhan mulai dari bayi hingga remaja. Berikut adalah asupan yang harus diberikan oleh balita:
- Bayi usia 0-6 bulan : ASI Eksklusif
- Bayi 6-8 bulan :
- Membiasakan makan makanan beraneka ragam
- Frekuensi : 2-3 kali/hari
- Mulai dengan 2 – 3 sdm/porsi dan ditingkatkan bertahap sampai ½ mangkok
- Bayi 9-11 bulan:
- Makanan yang dicincang halus atau disaring kasar
- 3-4 kali/hari
- Mulai dengan ½ sampai ¾ mangkok
- 12-23 bulan :
- Makanan keluarga, bila perlu masih dicincang
- 3-4 kali/hari
- Mulai dengan ¾ sampai 1 mangkok
- 24-59 bulan:
- Sudah bisa diberikan makanan Keluarga
- 3 kali sehari makan utama dengan 2 kali selingan
- Mulai dengan 1 piring
Mari Pilih Makanan Bergizi untuk Keluarga Sehat..
- Pendaftaran Poliklinik via WhatsApp : 0811-1455-161
- Customer Care : 0812-8749-1826
- Telepon : 021-8798-5555
- Media Sosial : rs.citama